fbpx

Talas Upe Asal Baruppu Jadi Maskot Pilkada Toraja Utara 2024

Populer

spot_img

ZONAKATA.COM – TORAJA UTARA, Tanaman ubi talas asal Toraja yang sering disebut Upe akan menjadi maskot Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Toraja Utara tahun 2024.

Ubi jenis Upe semakin sulit dijumpai dan sangat jarang dikonsumsi masyarakat Toraja.

Tanaman kategori umbi-umbian dengan nama latin Colocasia Esculenta ini menjadi talas lokal di kecamatan Baruppu, Kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Selatan.

Memiliki cita rasa yang enak dan bermanfaat bagi Kesehatan yang tidak dimiliki jenis talas lainnya, sehingga menjadi makanan khas tradisional warga Baruppu.

Maskot talas Upe di Pilkada Toraja Utara menjadi kejutan yang paling ditunggu dalam mensukseskan perhelatan pesta demokrasi.

Informasi maskot talas Upe diumumkan Ketua dan jajaran Anggota KPU Toraja Utara saat konferensi pers dihadapan awak media di kantornya, Jalan Buntu Lepong, Kecamatan Rantepao, Rabu (8/5/2024) malam.

Anggota KPU Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Semuel Rianto Tappi menjelaskan ada banyak makna pada Upe yang menjadi maskot Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Toraja Utara Pada tahun 2024 ini.

“Upe ini makanan khas disukai orang Toraja dan sudah langka dipasar bakhan jauh lebih mahal dari beras sekilo dan punya manfaat besar bagi pengobatan,” ujarnya.

Lanjut Tegas sapaan akrab Semuel Rianto Tappi, ada banyak referensi dan pertimbangan sebelum memutuskan Upe menjadi icon dalam Pilkada nanti, bahkan banyak hal yang dipedomani dari makna ubi talas yang biasanya ditemui di kecamatan Baruppu dan Buntupepasan itu.

“Ada niat KPU untuk mendorong produk unggulan desa, pemberdayaan lokal sehingga bisa dimaknai bersama masyarakat secara luas melalui penggunaan maskot,” ungkapnya.

“Bahkan kita inginkan dari adanya maskot ini diusahakan dapat meningkatkan minat masyarakat untuk membudidayakan kembali sehingga memberi manfaat bagi petani dan pemerintah daerah,” tutup Tegas.

Sementara Ketua KPU Toraja Utara, Jan Hery Pakan menambahkan, talas Upe bisa hidup di darat dan air jernih yang tenang, namun apabila memiliki air yang tidak baik atau kotor maka akan membusuk.

“Sama halnya dengan Upe yang ditanam di air jernih dapat menghasilkan Upe yang baik, begitupun perhelatan Pilkada nanti dengan makna transparan dan bersih seperti di air maka pemilihan juga akan transparan dan menghasilkan pemimpin yang baik,” tutur Jan.

Kata Jan, pihaknya dalam waktu dekat akan launching maskot Pilkada Toraja Utara dan akan menjelaskan secara rinci mengenai makna dan alasan penggunaan ubi talas Upe.

Pihaknya juga memaknai talas Upe sebagai bentuk mengayomi dan memberi keteduhan kepada masyarakat lewat pencanangan atau program berpihak kepada rakyat.

“Mari melaksanakan Pilkada yang betul berintegritas, berdedikasi dan berlaku jujur tanpa ada kepentingan,” tutupnya.

Ris/ZK

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

AJI Makassar Tolak RUU Penyiaran

ZONAKATA.COM - MAKASSAR Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Makassar menolak RUU Penyiaran. Keberadaan RUU tersebut akan membawa jurnalisme ke masa...

Berita Lain