fbpx

Rider Se-Nusantara Jelajah Bumi Lakipadada

Populer

spot_img

ZONAKATA – TANA TORAJA Ribuan rider mengikuti Event One Day Trail Adventure Toraya Mala’bi’ di Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan, Sabtu (27/8/2022).

Kegiatan bertajuk Jelajah Bumi Lakipadada ini digelar oleh Padatindo Trail Adventure Toraja.

Disuport oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, dan Pemerintah Kabupaten Tana Toraja.

KPU-PAREPARE

Bupati Tana Toraja, Theofilus Allorerung menyatakan apresiasinya digelarnya Event One Day Trail Adventure Toraya Mala’bi’ ini.

Menurutnya, event ini memberi dampak positif terhadap sektor pariwisata di daerah yang dipimpinnya.

“Kita sangat apresiasi Pemprov mengupayakan event ini. Dapat kita lihat hunian penginapan penuh,” kata Theo saat sambutan.

Sementara, Ketua Panitia, dr Rudi Andilolo mengatakan, sebanyak 1.200 rider mengikuti event ini.

Mereka berasal dari tujuh provinsi serta 23 kabupaten/kota di Sulawesi Selatan.

“Peserta berasal dari 7 provinsi di Indonesia, dan hampir 23 kabupaten/kota Sulsel ada perwakilan,” kata dr Rudi yang juga Plt Kepala Dinas Kesehatan Tana Toraja.

dr Rudi juga menyampaikan apresiasinya terhadap Pemprov Sulsel dan Pemkab Tana Toraja.

Pemprov Sulsel kata dia, mendorong event ini yang bertujuan untuk kembali mendongkrak sektor pariwisata Tana Toraja.

“Pemkab Tana Toraja juga menyambut dengan baik event ini dengan melibatkan seluruh OPD di dalamnya,” ungkap dr Rudi.

Untuk diketahui, rangkaian event one day trail adventure ini akan berlangsung hingga Sabtu (27/8/2022) malam.

Pada malam nanti akan digelar pengundian dengan hadiah utama satu unit mobil.

Ada juga motor KLX (spesial engine), 10 motor bebek, dan beberapa hadiah menarik lainnya.(*)

Jurnalis: Linea Nusantara

spot_img
spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Kunjungi Korban Banjir di Wajo, Andi Sudirman dan Andi Amar Berikan Bantuan 20 Ton Beras

ZONAKATA.COM - WAJO  Gubernur Sulsel periode 2021-2023, Andi Sudirman Sulaiman bersama CEO AAS Community, Andi Amar Ma’ruf Sulaiman yang...

Berita Lain