ZONAKATA.COM – TANA TORAJA KPU Tana Toraja menggelar rapat koordinasi terkait pemetaan Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pemilu Tahun 2024 yang dilaksanakan diaula Kantor Dinas Perhubungan Tana Toraja, Senin (28/11).
Hadir dalam rakor tersebut diantaranya Forkopimda, Bawaslu, Kesbangpol, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Lembang (DPML), perwakilan Rutan Kelas IIB Makale serta Lurah dan Kepala Lembang (Desa) se Tana Toraja.
Ketua KPU Tana Toraja, Risal Randa saat membuka kegiatan itu mengatakan rapat koordinasi ini untuk membangun kemitraan dengan stakeholder terkait menuju pemilu 2024.

“Rapat Koordinasi ini merupakan bentuk membangun kemitraan menuju pemilu 2024,” ujar Risal.
Sementara Koordinator yang membidangi Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Tana Toraja, Intan Parerungan saat memaparkan materi pemetaan TPS Pemilu 2024 menjelaskan bahwa KPU melibatkan semua pihak dalam pemetaan TPS, salah satunya Lurah dan Kepala Lembang.
“Salah satu alasan pemerintah daerah hingga Lurah/Lembang diundang pada Rakor ini karena prinsip inklusif yang membuka kesempatan seluruh pihak untuk terlibat dalam pemetaan TPS,” terangnya.

Lebih lanjut dikatakan rakor ini bertujuan untuk memperdalam Peraturan KPU Nomor 7 Tahun 2022 tentang Penyusunan Daftar Pemilih dalam Penyelenggaraan Pemilu Tahun 2024, khususnya yang terkait dengan pemetaan TPS.
Dalam kesempatan itu KPU Tana Toraja juga mensosialisasikan pembentukan badan adhoc dan aplikasi SIAKBA yang akan digunakan dalam pendaftaran yang saat ini tengah berlangsung.
Anjas/ZK