PPKM Level IV Diterapkan, Perbatasan Tana Toraja Mulai Dijaga Aparat

Populer

ZONAKATA.COM – TANA TORAJA
Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level IV di Tana Toraja dimulai hari ini, Senin (26/7).

Ada 17 poin aturan yang diberlakukan dalam PPKM Level IV ini berdasarkan Surat Edaran (SE) Bupati Tana Toraja. Salah satunya pembatasan mobilitas masyarakat.

Dalam melaksanakan aturan ini, jajaran Polres Tana Toraja bersama dengan aparat TNI dan petugas Dinas Kesehatan turun ke jalan melakukan pemeriksaan.

Pemeriksaan tersebut berlangsung di poros Makale-Rantepao tepatnya di Siguntu, Kecamatan Makale. Pengendara yang terjaring pemeriksaan diminta memperlihatkan kartu vaksin.

Jika tidak memiliki kartu vaksin, maka warga yang terjaring itu diwajibkan menjalani pemeriksaan Swab Antigen yang telah disediakan di tempat pemeriksaan.

“Pemeriksaan akan kita lakukan secara selektif, seperti kartu vaksin. Bagi yang belum diswab kita siapkan ditempat,” kata Kapolres Tana Toraja, AKBP Sarly Sollu dilokasi pemeriksaan, Senin (26/7).

PPKM Level IV Diterapkan, Perbatasan Tana Toraja Mulai Dijaga Aparat

Kapolres menjelaskan, pemeriksaan itu akan dilakukan selama tiga hari. Setelah itu dilakukan evaluasi. Jika efektif akan dilanjutkan, namun bila tidak, maka akan ditingkatkan dengan berkoordinasi dengan Tim Satgas Covid-19 Tana Toraja.

“Kita rencanakan tiga hari, jika tidak efektif kita akan koordinasi dengan Satgas untuk melakukan penyekatan,” jelas Sarly. .

Ia menambahkan, pemeriksaan serupa juga dilakukan di Salubarani, perbatasan Tana Toraja dengan Kabupaten Enrekang.

Toru/ZK

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

spot_img

Pemprov Sulsel dan BMKG Pusat Koordinasi Antisipasi Cuaca Ekstrem Jelang Mudik Lebaran

ZONAKATA.COM - MAKASSAR Pemprov Sulsel bersama Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Pusat berkoordinasi untuk mengantisipasi cuaca ekstrem yang...

Berita Lain