ZONAKATA.COM – TANA TORAJA Polres Tana Toraja berkomitmen untuk menjadikan Satuannya masuk dalam Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).
Hal ini dilakukan agar pelayanan yang dilakukan Polres Tana Toraja bisa dirasakan langsung oleh masyarakat. Untuk mewujudkan hal tersebut dibutuhkan penilaian dari internal maupun eksternal Polri.
Kapolres Tana Toraja AKBP Julianto P. Sirait, Selasa (26/3) menerima kunjungan dari Tim Penilai Internal (TPI) yang berasal dari Ro Rena Polda Sulsel yang diketuai Karo Rena Polda Sulsel , Kombes Pol Sri Rejeki.
Dalam kesempatan itu Sri Rejeki mengatakan bahwa reformasi birokrasi merupakan salah satu langkah awal mendukung program pemerintah untuk melakukan penataan terhadap sistem penyelenggaraan organisasi Polri yang baik, efektif dan efisien.
Sehingga dapat melayani masyarakat secara cepat tepat dan profesional dalam mewujudkan good government menuju aparatur Polri yang bersih dan bebas dari KKN, meningkatnya pelayanan prima serta meningkatnya kapasitas dan akuntabilitas kinerja.
“Namun untuk mewujudkan hal itu, selalu ada rintangan dan kendala yang dihadapi, seperti penyalahgunaan wewenang, praktek KKN, diskriminasi dan pengawasan yang lemah,” kata Sri Rejeki.
Dan untuk menghilangkan perilaku penyimpangan tersebut telah dilakukan langkah-langkah strategi melalui pembangunan Zona Integritas menuju wilayah bebas dari Korupsi.
Sementara itu Kapolres mengatakan jika kunjungan Tim Tim Penilai Internal dalam rangka melakukan Penilaian Zona Integritas (ZI) menuju WBK dan WBBM Tahun 2019 di Polres Tana Toraja.
“Kami siap menerima petunjuk dan arahan dalam rangka pembangunan Zona Integritas di Polres Tana Toraja sebagai upaya untuk memperbaiki kualitas pelayanan publik”. kata Julianto. (*)