Buka Perdana, Indomaret Pongtiku Makale Diserbu Warga

Populer

ZONAKATA.COM – TANA TORAJA Masyarakat dari berbagai daerah di Tana Toraja menyambut antusias pembukaan gerai Indomaret di kelurahan Pantan Makale, Rabu (31/3).

Hal itu terbukti dengan membludaknya jumlah kunjungan saat operasional hari pertama. Bahkan sebelum dibuka, puluhan warga sudah mengantri di halaman Indomaret.

Buka Perdana, Indomaret Pongtiku Makale Diserbu Warga

Seorang warga, Aprilia mengaku rela antri untuk mengejar promo dan hadiah.

“Kan hari ini pertama buka, ada promo dan hadiah, kapan lagi kan, besok pasti sudah tidak ada,” ucap Aprilia.

Sementara, hingga pukul 11:00 Wita Indomaret masih ramai didatangi pembeli. Warga yang datang dominan mengejar harga promo. Banyaknya pembeli memicu kerumunan dilokasi tersebut.

Beruntung karyawan dibantu aparat kepolisian sigap menertibkan warga untuk menerapkan protokol kesehatan (prokes). Sebagai informasi, Indomaret di Tana Toraja untuk saat ini baru membuka satu gerai.

Lokasinya di jl Pongtiku, Pantan Makale Tana Toraja, tepatnya di depan bekas kantor PT Axelle. Gerai dilokasi tersebut bernama Indomaret Pongtiku Makale.

(Toru/ZK)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

spot_img

Dedi-Andrew Jalani Tes Kesehatan Jelang Dilantik Jadi Bupati dan Wakil Bupati Toraja Utara

ZONAKATA.COM - JAKARTA Frederik Victor Palimbong dan Andrew Silambi, yang dikenal dengan sebutan DYLAN, telah menjalani tes kesehatan sebagai bagian...

Berita Lain