ZONAKATA.COM, PAPREPARE – Bank Mandiri Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar acara buka puasa bersama sekaligus menyalurkan bantuan bagi anak yatim piatu dan masyarakat yang membutuhkan.
Kegiatan ini berlangsung dengan penuh kehangatan dan kepedulian sosial, dihadiri oleh jajaran pimpinan, karyawan, serta anak-anak penerima bantuan.
Vice President Bank Mandiri Parepare, Iwa Gunawan mengatakan, kegiatan ini bukan hanya sekadar buka puasa bersama, tetapi juga menjadi momen berbagi kebahagiaan dengan anak-anak yang membutuhkan.
“Dalam rangka buka puasa bersama, kami juga menyalurkan bantuan dalam bentuk peralatan sekolah kepada 100 anak yatim piatu serta memberikan bantuan tunai kepada tiga yayasan,” katanya.
“Selain itu, kami juga menyiapkan tambahan dari teman-teman area Parepare. Akan ada tambahan lagi 200 paket, sehingga totalnya mencapai 375 paket yang kami berikan kepada masyarakat yang membutuhkan, termasuk anak yatim piatu,” ujar Iwa Gunawan.
Iwa mengungkapkan, bantuan yang diberikan diharapkan dapat meringankan beban anak-anak dalam menjalani pendidikan serta membantu yayasan dalam menjalankan aktivitas sosial mereka.
“Acara ini merupakan bagian dari program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) Bank Mandiri Parepare yang secara rutin berkontribusi bagi masyarakat, terutama dalam momen-momen penting seperti bulan Ramadan,” ungkapnya.
Masyarakat dan penerima bantuan mengapresiasi inisiatif ini.
Menurutnya, bantuan ini sebagai bentuk nyata kepedulian terhadap mereka yang membutuhkan.
“Dengan adanya kegiatan seperti ini, Bank Mandiri Parepare berharap dapat terus memperkuat tali silaturahmi dan memberikan manfaat bagi sesama,” ucapnya.