Kembali ke Zaman Lampau, Tempat ini Gunakan Uang Benggolo’ Untuk Transaksi

Populer

ZONAKATA.COM – ENREKANG Dante Pine, objek wisata terbaru yang terletak di Kabupaten Enrekang, kini mulai banyak digemari oleh para wisatawan khususnya wisatawan lokal.

Terletak dikecamatan Anggeraja, wisata Dante Line menawarkan pasar digital Mammesa, dengan konsep yang cukup unik. Objek ini digarap pertama kali oleh oleh Gerakan Pesona Indonesia ( GEMPI ).

Pasar digital ini, memiliki bank untuk penukaran mata uang rupiah menjadi uang koin Benggolo’, yang merupakan uang koin pada zaman dahulu.

Kembali ke Zaman Lampau, Tempat ini Gunakan Uang Benggolo' Untuk Transaksi
Bank Benggolo tempat penukaran uang rupiah menjadi koin Benggolo

Koin Benggolo’ ini dipakai untuk berbelanja berbagai kuliner khas Enrekang yang disediakan ibu – ibu muda di dalam pasar Mammesa.

Satu koin Benggolo’, bernilai 5 ribu rupiah, yang dapat ditukarkan sesuai nominal yang diberikan para pengunjung. Jika lebih dan tidak digunakan lagi untuk berbelanja, maka dapat ditukarkan kembali ke bank Benggolo’.

Namun, keunikan yang dimiliki koin Benggolo’ ini, membuat para pengunjung jarang mengembalikan lebihnya, dan justru dipakai sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang.

Kembali ke Zaman Lampau, Tempat ini Gunakan Uang Benggolo' Untuk Transaksi
Pasar kuliner diobjek wisata Dante Pine, disini disediakan makanan tradisional

Selain pasar digital, wisata Dante Pine juga menyajikan indahnya panorama alam Enrekang dengan deretan gunung yang menjulang tinggi.

Tak ketinggalan, spot-spot selfie yang instagramable juga sangat ramai pengunjung yang bergantian berfoto ria.

Untuk masuk ke lokasi, pengunjung cukup membayar 8 ribu rupiah saja. Beberapa tambahan permainan dan uji nyali, akan diberi biaya tambahan yang cukup terjangkau.

Ina Joline

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

spot_img

Langgar Jam Operasional, Cafe New Chomatsu Disegel Satpol PP Toraja Utara

ZONAKATA.COM - TORAJA UTARA Satpol PP Toraja Utara menyegel Cafe New Chomatsu di kawasan Eran Batu karena melanggar aturan...

Berita Lain