ZONAKATA.COM, PINRANG — DPD Gerindra Sulawesi Selatan (Sulsel) memperlihatkan keseriusannya mendukung penuh untuk memenangkan pasangan calon (paslon) nomor urut 3 Usman Marham-Andi Hastri T Wello di Pilkada Pinrang 2024.
Hal itu terlihat setelah partai pemenang di Pilpres 2024 itu mengutus Wakil Ketua Gerindra Sulsel, Sultan Tajang untuk memonitor langsung kegiatan sosialisasi paslon Usman-Andi Hastri.
Sultan Tajang mengatakan, pasangan Usman Marham-Andi Hastri T Wello adalah adalah pasangan yang berpotensi memenangkan Pilkada Pinrang.
“Bagi kami di Gerindra Sulsel, pasangan Usman Marham-Andi Hastri salah satu berpotensi besar bisa memenangkan Pilkada serentak,” katanya, Senin (30/9/2024).
Sultan mengungkapkan, secara struktur tim kemudian ditambah dukungan partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) membuat pasangan tersebut lebih kuat di banding paslon lainnya.
“Kalau secara struktur tim sudah matang, ditambah lagi dukungan KIM ini pastinya berpengaruh. Pilpres lalu, Pinrang menjadi salah satu daerah yang menyumbang suara cukup signifikan untuk Prabowo-Gibran,” ungkapnya.
Tak hanya itu, anggota DPRD Sulsel ini juga mengutarakan, 8 program kerja pasangan Usman Marham-Andi Hastri T Wello sama dengan program Prabowo-Gibran.
Sultan pun meminta seluruh kader Gerindra Pinrang harus bekerja memenangkan Usman-Andi Hastri di Pilkada Pinrang.
Dia menegaskan, Gerindra tak segan akan memberhentikan atau memecat kader yang membelot dan mendukung paslon lain di Pilkada serentak ini.
“Saya kira semua harus bekerja. Khusus Gerindra kalau ada teridentifikasi membelot dan tidak bekerja, pasti kami evaluasi karena Gerindra ini tegas,” ucapnya.(*)