BREAKING NEWS : 3 Komisioner KPU Palopo Dipecat DKPP

Populer

ZONAKATA.COM – PALOPO Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) memecat tiga komisioner KPU Kota Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Mereka adalah Ketua KPU Palopo, Irwandi Djumadin dan dua komisioner lainnya yakni, Abbad dan Muhatzhir Muh Hamid.

Putusan itu sesuai hasil sidang DKPP dengan perkara nomor 287-PKE-DKPP/XI/2024 diadukan Junaid.

“Menjatuhkan sanksi pemberhentian tetap kepada Teradu I Irwandi Djumadin dalam perkara 287-PKE-DKPP-/XI/2024 sekalu Ketua merangkap Anggota KPU Palopo,” kata anggota DKPP, Ratna Dewi Pettalolo saat membacakan putusan sidang, Jumat (24/1/2025).

“Teradu II Abbas dan Teradu III Muhatzhir Muh Hamid dalam perkara 287-PKE-DKPP-/XI/2024 masing-masing selaku Anggota KPU Palopo,” lanjutnya.

Ketua dan Anggota KPU Kota Palopo dalam perkara ini diduga telah tidak profesional, dikarenakan telah melakukan perubahan status persyaratan pencalonan walikota Palopo.

Kemudian menetapkan Trisal Tahir sebagai Calon Walikota Palopo dalam Pilkada 2024.

Diketahui, KPU Kota Palopo telah menetapkan dokumen persyaratan pasangan calon Walikota Trisal Tahir dan calon Wakil Walikota Akhmad Syarifuddin tidak memenuhi syarat, ijazah paket C milik Trisal Tahir dinilai tidak sah.(*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Kapolsek Mengkendek Panen Perdana Jagung, Dukung Ketahanan Pangan

ZONAKATA.COM - TANA TORAJA    Kapolsek Mengkendek, AKP Agustinus Teke, bersama jajarannya melaksanakan panen perdana tanaman jagung di RT...

Berita Lain