ZONAKATA.COM – TANA TORAJA Seremonial penutupan Pesta Paduan Suara Gerejawi atau PESPARAWI Tingkat Nasional ke-XIII di Yogyakarta berlangsung meriah, Minggu, (26/6/2022).
Acara seremonial dirangkaikan dengan pengumuman pemenang tiap kategori yang dilombakan dalam ajang ini. Terdapat 12 kategori yang dilombakan.
Kabupaten Tana Toraja yang mewakili Provinsi Sulawesi Selatan berhasil meraih Gold 8 atau medali emas dengan nilai 81.88.

Sedangkan untuk Gold 1 diraih oleh Provinsi Sumatra Utara dengan nilai 85,89, Gold 2 diraih oleh Provinsi Papua Barat dengan nilai 85,84 dan Gold 3 diraih oleh Provinsi Papua dengan nilai 83,16.
Sampai saat berita ini dirilis, acara seremonial penutupan Pesta Paduan Suara Gerejawi atau PESPARAWI Tingkat Nasional ke-XIII Yogyakarta masih berlangsung dan dapat disaksikan secara live streaming di kanal Youtube PESPARAWI NASIONAL atau di SINI (*)