Pendaftaran Akpol, Bintara, dan Tamtama Dibuka, Ini Syarat dan Tahapan Seleksinya

Populer

ZONAKATA.COM – TANA TORAJA   Kepolisian Republik Indonesia (Polri) resmi membuka pendaftaran seleksi penerimaan anggota Polri untuk tahun anggaran 2025. Pendaftaran dibuka melalui tiga jalur, yaitu Akademi Kepolisian (Akpol), Bintara, dan Tamtama.

Proses pendaftaran dimulai pada 5 Februari hingga 6 Maret 2025 dan dilakukan secara daring melalui situs resmi Polri: https://penerimaan.polri.go.id.

Kapolres Tana Toraja, AKBP Malpa Malacoppo, melalui Kabag SDM, AKP Marthinus, mengajak generasi muda, khususnya dari Tana Toraja, untuk memanfaatkan kesempatan ini.

“Polri membuka pintu bagi putra-putri terbaik Indonesia, termasuk dari Tana Toraja, untuk berkontribusi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Mari bergabung bersama Polri melalui jalur Akpol, Bintara, atau Tamtama,” ujar AKP Marthinus, Selasa (18/02/2025).

Polri menawarkan tiga jalur utama dalam rekrutmen tahun 2025:

  1. Akademi Kepolisian (Akpol)
    Ditujukan bagi lulusan SMA/SMK yang ingin menjadi Perwira Polri. Pendidikan berlangsung selama 4 tahun, dan lulusannya akan menyandang pangkat Inspektur Polisi Dua (IPDA).
  2. Bintara Polri
    Jalur ini mencakup Bintara Tugas Umum (PTU), Bintara Brimob, Bintara Polair, serta Bintara dengan keahlian khusus seperti Bakomsus Tenaga Pendidik (khusus wilayah Papua), Bakomsus Gizi, Bakomsus Tata Boga, Bakomsus Tenaga Kesehatan, Bakomsus Siber, Bakomsus Akuntansi, dan Bakomsus Hukum.
  3. Tamtama Polri
    Membuka kesempatan untuk menjadi Bhayangkara Dua (Bharada) yang akan bertugas sebagai Tamtama Brimob dan Tamtama Polair.

Kabag SDM menegaskan bahwa setiap jalur memiliki persyaratan umum dan khusus, termasuk batas usia, tinggi badan, serta tes kesehatan dan psikologi.

“Proses seleksi dilakukan secara profesional, transparan, dan akuntabel. Kami menegaskan bahwa tidak ada pungutan biaya dalam setiap tahapan seleksi,” tegasnya.

Para peserta akan melewati beberapa tahapan seleksi, di antaranya:

  • Verifikasi dokumen dan administrasi
  • Tes akademik dan psikotes
  • Pemeriksaan kesehatan dan kesamaptaan jasmani
  • Wawancara dan uji kompetensi

AKP Marthinus menutup dengan ajakan kepada generasi muda Tana Toraja yang berintegritas, disiplin, dan memiliki semangat pengabdian.

“Seleksi ini merupakan kesempatan emas bagi mereka yang ingin mengabdi kepada bangsa dan negara. Bagi calon peserta yang berminat, segera lengkapi dokumen dan persiapkan diri sebaik mungkin,” pesannya.

Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui situs resmi Polri atau menghubungi kantor Polres setempat.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

spot_img

Peringati World Kidney Day 2025, RSUD Andi Makkasau Gelar Talkshow Kesehatan

ZONAKATA, PAREPARE - RSUD Andi Makkasau, melalui Komite Medik, akan mengadakan talkshow kesehatan Dalam rangka memperingati World Kidney Day...

Berita Lain