Pemkot Bakal Sulap Eks Toko Cahaya Ujung Jadi Pusat Kuliner Parepare

Populer

ZONAKATA.COM, PAREPARE — Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel) terus bergerak menjaga aset daerah.

Seperti pada aset Pemkot di lokasi eks Toko Cahaya Ujung, Kelurahan Labukkang, Kecamatan Ujung, Pemkot Parepare berencana mengubah lokasi tersebut menjadi pusat kuliner baru.

“Benar, lokasi itu kita mau tata. Kita ingin aset kita eks Cahaya Ujung ini bisa bersih dan bermanfaat,” kata Sekda Parepare Muhammad Husni Syam, Jumat (17/1/2025).

Husni mengungkapkan, kondisi aset tersebut selama ini mengurangi keindahan di tengah kota.

Sehingga, dirinya ingin menghidupkan lokasi tersebut dengan menjadikan sebagai pusat kuliner.

“Kita bisa menjadikan tempat itu sebagai pusat kuliner. Apalagi ini menyambut Ramadan,” ungkapnya.

“Kita ingin lingkungan di sana bisa hidup, ini juga upaya untuk meningkatkan pendapatan daerah,” lanjut Husni.

Diketahui, Pemkot Parepare pun sudah melakukan pembersihan di lokasi eks Cahaya Ujung.

Selanjutnya akan dilakukan penataan dan pembenahan secara menyeluruh.

“Setelah penataan nanti, UMKM bisa menjajakan produknya disini,” ujar Husni.(*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

spot_img

Demi Hadiri Pelantikan, Bupati Tana Toraja Terpilih Zadrak Tombeg Terobos Banjir

ZONAKATA.COM - TANA TORAJA   Pelantikan kepala daerah terpilih di seluruh Indonesia dijadwalkan berlangsung pada 20 Februari 2025 mendatang.Seluruh bupati...

Berita Lain