Harga Gabah dan Jagung Naik, Mentan: Sesuai Arahan Presiden 

Populer

ZONAKATA.COM – JAKARTA   Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menyampaikan apresiasi yang mendalam atas perhatian luar biasa Presiden Prabowo Subianto terhadap sektor pertanian nasional.

Salah satu bentuk nyata dukungan ini adalah penyesuaian Harga Pembelian Pemerintah (HPP) untuk gabah dan jagung, yang disebut sebagai langkah strategis untuk meningkatkan kesejahteraan petani.

“Kami sangat bahagia dan mengucapkan terima kasih mewakili petani Indonesia. Harga gabah kini naik dari Rp6.000 menjadi Rp6.500 per kilogram, sementara HPP jagung meningkat dari Rp5.000 menjadi Rp5.500 per kilogram. Kebijakan ini mencerminkan keberpihakan Presiden terhadap petani,” ujar Mentan Andi Amran Sulaiman usai Rapat Terbatas terkait swasembada pangan di Istana Negara, Senin (30/12/2024).

Selain penyesuaian HPP, pemerintah juga meningkatkan dukungan anggaran untuk sektor pertanian. Kuota pupuk subsidi dinaikkan hingga dua kali lipat dengan total anggaran sebesar Rp46,8 triliun. Tidak hanya itu, sektor irigasi mendapat alokasi khusus sebesar Rp12 triliun guna memperbaiki dan memperluas jaringan irigasi di seluruh Indonesia.

Program Optimalisasi Lahan (Oplah), yang bertujuan memaksimalkan potensi lahan rawa dan lahan kering, juga mendapatkan dukungan anggaran sebesar Rp13 triliun. Program ini melibatkan kerja sama lintas kementerian, termasuk Kementerian Desa dan TNI, untuk memastikan implementasi yang efektif di lapangan.

“Peningkatan anggaran ini adalah langkah konkret untuk mendukung berbagai program strategis, seperti pompanisasi, pencetakan sawah baru, dan penyediaan alat mesin pertanian (Alsintan),” jelas Mentan.

Tahun ini, alokasi anggaran Kementerian Pertanian meningkat signifikan dari Rp14,5 triliun menjadi Rp29 triliun. Mentan berharap peningkatan ini mampu mempercepat pelaksanaan program-program prioritas yang mendukung swasembada pangan dan keberlanjutan sektor pertanian.

“Dengan dukungan ini, kita optimis mampu mencapai swasembada pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani di seluruh Indonesia dalam waktu dekat,” tutup Mentan Andi Amran Sulaiman.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

spot_img

Langgar Jam Operasional, Cafe New Chomatsu Disegel Satpol PP Toraja Utara

ZONAKATA.COM - TORAJA UTARA Satpol PP Toraja Utara menyegel Cafe New Chomatsu di kawasan Eran Batu karena melanggar aturan...

Berita Lain