ZONAKATA.COM – BONE Geliat perekonomian Kabupaten Bone terus menunjukkan tren yang positif. Utamanya dalam sektor dunia usaha, hal itu terlihat dari industri Cafe yang mulai melakukan pengembangan bisnis.
Salah satunya, seperti yang dilakukan oleh Foodpedia Kabupaten Bone. Dimana mereka kini tengah melakukan pengembangan sarana.
“Acara tahun baruan kali ini sekaligus kami jadikan sebagai ajang untuk mempromosikan bahwa kami sedang dalam tahap pembangunan,” ucap General Manager Foodpedia Bone, Andi Nurleni Arman, Minggu (1/12023).
Lebih lanjut ia mengatakan jika semua proses pembangunan berjalan sesuai rencana. Maka pada Februari 2023 mendatang pihaknya akan meresmikan gedung indoor baru dan aula di lantai 2.
Ia juga mengungkapkan bahwa trobosan baru ini hadir dengan konsep yang berbeda. Dimana gedung indoor yang baru ini pihaknya desain dengan tema interior yang lebih modern dengan kapasitas 50 seat.
Sedangkan untuk aula di lantai dua bisa mengakomodir hingga 150 orang. Dengan pengembangan sarana ini ia harap dapat menjawab kebutuhan masyarakat Bone untuk menjadi pilihan tempat pelaksanaan berbagai acara.
“Seperti rapat, pertunangan, pisah sambut, ulang tahun, dan sebagainya. Yang saat ini menjadi venue acara adalah area outdoor yang ke depannyapun dapat dijadikan sebagai tempat garden party, mini concert, dan lain lain,” bebernya.(*)