fbpx

Di Pangkep, Gubernur Andalan Resmikan Bengkel Andalan 3 Sekolah SMK di Sulsel

Populer

spot_img

ZONAKATA.COM – PANGKEP Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman meresmikan Bengkel Andalan pada 3 sekolah SMK, Rabu 8 Februari 2023.

Peresmian itu ditandai dengan penandatanganan prasasti Bengkel Andalan SMKN 2 Pangkep, SMKN 2 Bone, dan SMKN 3 Gowa oleh Gubernur Sulsel yang dipusatkan di SMKN 2 Bungoro, Pangkep.

Usai meresmikan, Gubernur Sulsel bersama Ketua TP PKK Sulsel, Naoemi Octarina; dan Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau meninjau ruang dan alat praktik Bengkel Andalan di SMKN 2 Pangkep.

“Alhamdulillah, hari ini meresmikan Bengkel Andalan SMKN 2 Pangkep, SMKN 2 Bone, dan SMKN 3 Gowa di SMKN 2 Bungoro Pangkep,” ujar Gubernur Andi Sudirman.

Dalam peninjauan itu, orang nomor satu di Sulsel itu melihat para pelajar SMKN 2 Pangkep jurusan Teknik Kendaraan Ringan yang tengah merakit pembuatan kendaraan listrik.

“Kita melihat pembuatan mobil listrik Jeep Andalan (Jipand) oleh pelajar SMKN 2 Pangkep. Alhamdulillah, kita sangat senang dan mendukung semangat kreatifitas anak-anak kita,” tuturnya.

Ia pun mendorong pelajar SMK untuk banyak mendapat pelajaran dengan praktek lapangan. “Kita ingin anak-anak pelajar SMK kita banyak ke pendidikan vokasi, kita dorong 70 persen pembelajarannya bergelut dengan hal-hal yang nyata, lebih banyak melakukan praktik,” pintanya.

“Ini sangat penting, karena adik-adik kita nantinya dapat praktek langsung dan nanti setelah lulus dari sekolahnya, sudah punya pengalaman kerja,” harapnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Kronologis Truk Terguling Tewaskan 2 Orang di Toraja Utara, Polisi: Sopir Akan Kami Periksa

ZONAKATA.COM - TORAJA UTARA Kecelakaan maut mengakibatkan dua orang tewas dan tujuh luka-luka terjadi di jalan poros Sa'dan, Pallawa,...

Berita Lain