Beranda Berita Pemerintahan Dihadapan Anggota DPRD, Bupati Ombas Paparkan Skala Prioritasnya Dalam Membangun Toraja Utara

Dihadapan Anggota DPRD, Bupati Ombas Paparkan Skala Prioritasnya Dalam Membangun Toraja Utara

0

ZONAKATA.COM – TORAJA UTARA DPRD Kabupaten Toraja Utara, Jumat (30/4) melaksanakan rapat paripurna DPRD di aula rapat kantor DPRD. Paripurna yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Kalvin Parapak Tondok, ini digelar dengan agenda mendengarkan penyampaian pidato sambutan Bupati dan Wakil Bupati Toraja Utara periode 2021-2026.

Mengawali sambutannya, Bupati Toraja Utara Yohanis Bassang mengatakan jika Pilkada telah usai dan telah menghasilkan pemimpin bagi seluruh masyarakat Toraja Utara. Dikatakan, mengawali pemerintahannya bersama Wakil Bupati Frederik Victor Palimbong ada beberapa hal yang akan menjadi skala prioritasnya.

Diantaranya pembinaan birokrasi ASN, kebersihan kota dan pasar Bolu serta ketertiban arus lalu lintas khususnya di Kota Rantepao yang dinilai masih semrawut. Selain itu percepatan pembangunan alun-alun kota, membebaskan lahan pembangunan jembatan Malangngo’ serta pembangunan infrastruktur jalan.

“Ada beberapa skala prioritas pembangunan diawal Pemerintahan kami yaitu pembersihan kota dan pasar Bolu, menertibkan arus lalulintas, membangun alun-alun kota, membebaskan lahan pembangunan jembatan Malango, penataan pasar/terminal Bolu, memperlebar jalan alternatif Kakondongan, pembinaan birokrasi ASN, setelah itu pembangunan jalan-jalan diluar jalan provinsi,” papar Ombas sapaan akrab Yohanis Bassang.

Selain itu dalam melakukan pelayanan yang prima, Ombas-Dedy akan memprogramkan kantor Bupati mobile di 21 kecamatan dan akan mengikutsertakan dinas-dinas terkait seperti Dinas Sosial, Dinas Pencatatan Sipil, Dinas Kesehatan dan Dinas Pertanian untuk melakukan pelayanan kepada masyarakat.

“Program selanjutnya adalah bagaimana cara membangun Rujab Bupati, Rujab Wakil Bupati dan Rujab Ketua DPRD Toraja Utara termasuk pembangunan Kantor DPRD Toraja Utara di masa depan. Termasuk kebutuhan tenaga honorer daerah akan disesuaikan dengan kebutuhan dan anggaran daerah,” urainya.

Rapat Paripurna DPRD dalam rangka penyampaian pidato sambutan Bupati Toraja Utara tersebut dihadiri oleh unsur Forkopimda Toraja Utara, Ketua KPU dan Bawaslu Toraja Utara, Asisten, Pimpinan OPD dan Kabag Lingkup Pemkab Toraja Utara serta Camat dari 21 Kecamatan yang ada.**

Exit mobile version